455 Atlet Blitar Siap Berlaga di Porprov Jatim IX 2025, Target Masuk 6 Besar

Berita66 Dilihat

Blitar, JendelaDesa.com- Didampingi 116 orang pelatih maupun official, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blitar pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur IX 2025, menurunkan 266 atlet putra dan 189 atlet putri. Diselelenggarakan di Malang Jawa Timur, pada ajang kejuaraan olahraga yang diselenggarakan oleh pemerintah provinsi, kabupaten Blitar mendelegasikan 455 atlet untuk bertanding di 47 cabang olahraga.

Disampaikan ketua harian Komite Olahraga Nasional Indonesia ( KONI ) Kabupaten Blitar, Fatatoh Hirony Ulya bahwasanya dari 47 cabang olahraga yang dipertandingkan, terdapat
cabang olah raga Balap sepeda, Muaythai, Judo, Arung Jeram dan IBCA MMA memiliki potensi memperoleh medali, meskipun cabang olah raga lainnya juga berpeluang besar meraih medali.

Fatatoh Hirony Ulya juga mengungkapkan, untuk perolehan medali sementara didapat dari cabang Hapkido, salah satu olahraga bela diri berasal dari Korea yang sudah bertanding lebih dahulu di Gedung Olah Raga Kanjuruhan pada 8 – 10 Juni 2025, dengan raihan 1 medali perak dan 2 medali perunggu.

“Perolehan 1 medali perak di kelas 58 putra atas nama atlet M.Taufik Zamani, sedangkan untuk 2 medali perunggu di peroleh dari kelas 51 putri atas nama atlet Shofa Nur Rosyiddah dan kelas b59 putri atas nama atlet Agustina Rahmawati.Dengan prestasi ini, KONI Kabupaten Blitar tentu akan memberikan apresiasi atas raihan medali tersebut.Para atlet yang berhasil membawa medali, akan mendapatkan bonus dari pemerintah daerah,” ungkapnya.

“Target kita bisa masuk ke 6 besar lebih meningkat dari Poprov tahun 2023 yang lalu, finish di peringkat 8.Untuk itu cabor fighter saat ini masih menjadi unggulan, yang mana kabupaten Blitar dikenal sebagai kampung fighter,” pungkas Fatatoh Hirony Ulya.(Ans).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *