Diserang Hama Tikus, Gapoktan Kec. Ngluyu Lakukan GERDAL OPT

Berita970 Dilihat

Nganjuk, JendelaDesa.com– Gapoktan Kecamatan Ngluyu menyelenggarakan Gerakan Pengendalian Organisme Penggangu Tumbuhan (GERDAL OPT),  Untuk mengendalikan Hama Tikus yang meresahkan para petani  Bagian Utara Nganjuk . Bertempat area persawahan Dusun Semanding, Desa Tempuran, Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Sabtu(19/11/2022)

 

Turut hadir dalam acara tersebut  Bhabinsa Tempuran Supriyadi, Bhabinkamtibmas Hari Purnomo, Penyuluh Pertanian Lapangan Joko Priyo Atmaji,  Petugas Organisme Pengendalian Tumbuhan (POPT) Ngluyu, Balai Penyuluh Pertanian (BPP) Ngluyu Gapoktan Tempuran dan Masyarakat Tempuran.

Dalam acara tersebut semua masyarakat dan Forpimcam yang hadir terlihat begitu semangat dan antusias di karenakan untuk mengendalikan Hama tikus yang ada di desa tempuran.

“Dengan adanya Gerdal Tikus ini masyarakat Tempuran sangat banyak terbantu sekali karena masyarakat Tempuran khusus nya para petani resah dengan adanya hama tikus yang sudah merajalela.”Pungkas Joko Priyo Atmaji.

(Tim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *